Sejarah Jam Big Ben

Jam Big Ben merupakan jenis jam analog terbesar di Dunia setelah Jam Royal Clock Tower di Mekkah. Jam Big Ben terletak di London tidah jauh dari Rumah Parlemen Inggris. Nama Big Ben awalnya diambil dari nama lonceng kecil yang berada di dalamnya, dahulunya disebut Great Bell.
wikipedia

Jam Big Ben ditempatkan pada sebuah menara yang tingginya mencapai 96.3 meter. Rancangan bangunan yang dibuat oleh Charles Barry awalnya merupakan bagian dari rencana pembangunan ulang Istana Westminster yang terbakar pada 22 Oktober 1834.

Disebabkan oleh beberapa hal diantaranya efek thermal, kondisi perubahan tanah, menara jam Big Ben mengalami kemiringan ke arah Barat laut hingga 8,66 inci.

Jam Big Ben dibuat oleh Edward John Dent dan didesain oleh seorang pengacara dan seorang astronom kerajaan yaitu Edmund Beckett Denison dan George Airy. Jam ini dikenal dengan ketepatan waktu sehingga salah satu Radio Inggris, BBC Radio 4 menjadikan suara lonceng Jam Big Ben sebagai tanda pertukaran jam pada siaran radionya.

0 Response to "Sejarah Jam Big Ben"

Posting Komentar