Bahan Ajar Sejarah Perlawanan Sultan Agung Terhadap VOC

Pada awalnya hubungan antara kesultanan Mataram dengan VOC berjalan dengan baik, pemerintahan Mataram mengizinkan VOC untuk mendirikan loji (benteng) sebagai kantor perwakilan dagang di Jepara. Namun pada masa pemerintahan Sultan Agung mulai disadari bahwa kehadiran VOC didaerah kekuasaannya sangat membahayakan. Sultan Agung merupakan raja Mataram terbesar yang memiliki cita-cita; 1) mempersatukan seluruh Jawa di bawah Mataram, pada saat itu daerah yang belum berhasil dikuasai Mataram ialah Banten, Surabaya, dan Blambangan. 2) Mengusir Kompeni (VOC) dari Pulau Jawa.

Dalam rangka mewujudkan cita-citanya untuk mempersatukan pulau Jawa, Sultan Agung bermaksud membendung pengaruh VOC di Jawa baik secara politik maupun ekonomi.

Gambar. Perangko Republik Indonesia cetakan tahun 2016 edisi Sultan Agung
Sumber. Commons.wikimedia.org

Kesultanan Mataram mulai mengadakan serangan, serangan pertama terjadi di Kantor dagang VOC di Jepara pada tahun 1618. Perang besar tidak terelakkan antara cita-cita Sultan Agung dengan ambisi VOC untuk memonopoli perdagangan di pulau Jawa. Serangan selanjutnya ditujukan di Batavia, Sultan Agung menyerang Batavia terjadi sebanyak dua kali, yaitu tahun 1628 dan tahun 1629.

Dua kali melakukan penyerangan pasukan Sultan Agung mengalami kekalahan, pada serangan pertama sedikitnya 1000 orang prajurit Mataram gugur. Sementara kekalahan pada serangan kedua disebabkan kalah dalam persenjataan, kurangnya persediaan makanan (lumbung-lumbung persediaan makanan yang sudah dipersiapkan di Tegal, Cirebon, dan Karawang dimusnakahkan oleh Kompeni) serta terjangkitnya wabah penyakit yang menyerang prajurit Mataram.

Meskipun serangan ke Batavia mengalami kekalahan, serangan kedua Sultan Agung berhasil membendung dan mengotori Sungai Ciliwung yang mengakibatkan timbulnya wabah penyakit kolera melanda Batavia. Gubernur Jenderal VOC yaitu Jan Pieter Coen meninggal menjadi korban wabah tersebut.

Setelah Sultan Agung, sultan-sultan Mataram lainnya juga melakukan perlawanan kepada VOC seperti Pangeran Mangkunegara dan Raden Mas Said.

Sumber Bahan Ajar:
  • Ratna Hapsari dan M. Adil. 2012. Sejarah Indonesia Jilid 2 untuk SMA/MA Kelas XI kelompok Wajib. Penerbit Erlangga : Jakarta
  • Wikipedia. Dari halaman wikipedia.org/wiki/sultan_agung_dari_mataram diakses pada 1 Mei 2017

oOo 

0 Response to "Bahan Ajar Sejarah Perlawanan Sultan Agung Terhadap VOC"

Posting Komentar