Pengertian Periodesasi dan Kronologi

Periodesasi berasal dari bahasa Yunani, yaitu periode yang berarti babak, masa atau zaman. Periodesasi adalah pembabakan waktu yang digunakan untuk membagi peristiwa dalam babak, zaman, atau periode. Pembabakan tersebut dilakukan karena adanya rentang waktu. Waktu tersebut dari awal manusia ada sampai saat ini. Waktu tersebut adalah rentang yang sangat panjang.

Gambar. Ilustrasi Periodesasi Sejarah
Sumber. bp.blogpsot.com

Tujuan disusunnya periodesasi sejarah adalah sebagai berikut:
  1. Membantu mengklasifikasikan peristiwa-peristiwa sejarah.
  2. Membantu mempermudah memahami sejarah.
  3. Memudahkan dalam menganalisis perkembangan dan perubahan yang terjadi di setiap periode.
  4. Menyederhanakan rangkaian peristiwa sejarah.
Adapun contoh periodesasi seperti zaman pra aksara, Zaman Hindu - Budha, Zaman Perkembangan Islam, Zaman Kolonialisme dan Imperialisme, Kemerdekaan, Orde Lama, Orde Baru dan Reformasi.

Pengertian Kronologis
Kronologi adalah urutan waktu peristiwa yang disusun berdasarkan waktu terjadinya. Selain itu kronologi dapat berarti ilmu tentang pengukuran kesatuan waktu.

Manfaat Kronologis
  1. Menghindari terjadinya sebuah kerancuan dalam periode waktu sejarah
  2. Mempermudah dalam Pembelajaran Sejarah.
  3. Merekonstruksi peristiwa sejarah dimasa lalu berdasarkan urutan waktu dengan tepat.
  4. Menghubungkan kejadian sejarah di tempat lain dalam waktu yang sama

Contoh kronologis peristiwa pendaratan Jepang di Kalimantan pada tahun 1942, yaitu sebagai berikut:
1. Tanggal 11 Januari di Tarakan
2. Tanggal 24 Januari di Balikpapan
3. Tanggal 29 Januari di Pontianak
4. Tanggal 3 Februari di Samarinda
5. Tanggal 5 Februari di Kotabangun
6. Tanggal 10 Februari di Banjarmasin

0 Response to "Pengertian Periodesasi dan Kronologi"

Posting Komentar