Letak Geografi dan Keadaan Alam Singapura




Negara Singapura merupakan negara kecil yang terletak di ujung paling Selatan dari Semenanjung Malaka. Nama Singapura diambil dari bahasa sansekerta yaitu singa dan pura, singa berarti hewan singa dan pura berarti kota.
Peta Negara Singapura
Sumber. 2bp.blogspot.com
Sebelum menjadi negara yang berdiri sendiri pada tahun 1965, Singapura merupakan bagian dari wilayah negara Federasi Malaysia. Pemisahan Singapura terjadi karena adanya perbedaan paham dan kepentingan antara etnis melayu dengan etnis minoritas Cina di Singapura, Tepatnya pada tanggal 9 Agustus 1965 Singapura menjadi negara tersendiri yang berbentuk Republik.

Letak Astronomis dan Geografis
Letak geografis Singapura jika dilihat secara astronomis berada pada 1 derjat, 11' LU - 1 derjat, 28' LU dan 103 derjat, 38' BT - 104 derjat, 5' BT. Batas wilayahnya ialah sebelah Utara dan Barat berbatasan dengan Selat Johor (Malaysia), sebelah Selatan dan Timur berbatasan dengan Laut Cina Selatan.

Keadaan Alam
Berdasarkan keadaan fisikalnya, Singapura dapat dibedakan atas tiga bagian, sebagai berikut:




Bagian Tengah, bagian ini meliputi wilayah Tengah dan beberapa wilayah Utara, pada bagian ini kondisi alam Singapura berbukit-bukit dengan puncaknya yang bulat, seperti bukit tertinggi adalah Bukit Timah (+178 m). Selain bukit bagian tengah juga mengalir beberapa sungai, sungai banyak digunakan sarana transportasi.

Bagian Timur, bagian Timur wilayah Singapura banyak merupakan daerah dataran rendah, seperti rawa-rawa. Sungai-sungai yang berada di bagian timur pada umumnya dangkal dan alirannya lambat sehingga tidak banyak dapat dimanfaatkan seperti di bagian tengah.

Bagian Barat Daya, wilayah barat daya Singapura merupakan wilayah bergelombang, terdiri atas lembah-lembah dan rawa-rawah serta terdiri dari beberapa bukit. Bukit yang paling terkenal ialah bukit feber yang menjadi tempat wisata terkenal.   

Iklim di Singapura
Faktor letak geografis Singapura yang berada pada 130 km diatas garis khatulistiwa menyebabkan iklim di Singapura beriklim tropis dengan curah hujan rata-rata 26 derjat celcius, temperatur dan kelembaban udara tinggi. Musim hujan terdiri pada bulan September sampai Maret dan musim kemarau terjadi pada bulan April sampai Agustus. ***


6 Responses to "Letak Geografi dan Keadaan Alam Singapura"