Jawaban Soal Uji Pemahaman Halaman 18 Kelas X Fase E Mata Pelajaran IPS Sejarah

Uji Pemahaman Soal IPS Sejarah Halaman 18

A. Pilihlah jawaban yang benar.
1. Perhatikan aspek-aspek berikut:
   1) Kesinambungan
   2) Perkembangan
   3) Pertumbuhan
   4) Pengulangan
   5) sinkronik
Aspek-aspek yang berkaitan dengan konsep waktu dalam sejarah ditunjukkan nomor...
a. 1, 2, dan 3
b. 1, 2, dan 4
c. 2, 3, dan 5
d. 2, 4, dan 5
e. 3, 4, dan 5

2. Bacalah teks berikut secara saksama, kemudian jawablah pertanyaan yang menyertainya.
Pada tahun 1888, terjadi pemberontakan yang dilakukan para petani di Banten. Peristiwa pemberontakan tersebut ditulis dalam sebuah buku oleh Sartono Kartodirdjo yang berjudul Pemberontakan Petani Banten 1888. Fokus kajian dari buku Sartono ini adalah para petani dengan melihat pola-pola, gejala, dan karakter sosial mereka. Menurutnya, pemberontakan petani di Banten disebabkan para petani tidak menginginkan modernitas. Selain itu, ia juga menjelaskan peran lain para bangsawan dan golongan elite agama yang membantu petani melakukan perlawanan terhadap kebudayaan Barat. Namun, praktiknya, para petani justru bersifat pasif dan hanya dijadikan alat oleh para bangsawan dan elite agama untuk memberontak agar tetap berpegang pada sistem tradisional. Sumber. dihimpun dari berbagai sumber.
Konsep berpikir sejarah yang dominan digunakan dalam penulisan peristiwa sejarah tersebut adalah...
a. diakronik
b. sinkronik
c. progresif
d. kronologis
e. anakronis

B. Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut dengan tepat.
  1. Menurut Sartono Kartodirdjo, sejarah pada hakikatnya dibatasi oleh dua hal, yaitu sejarah dalam arti objektif dan sejarah dalam arti subjektif. Jelaskan yang dimaksud sejarah dalam arti objektif dan sejarah dalam arti subjektif. Berikan contohnya.
  2. "Sejarah tidak memberikan ramalan tentang masa depan, tetapi memberikan perspektif (sudut pandang) tentang masa depan berlandaskan pada masa lalu". Jelaskan maksud dari pernyataan tersebut dan berikan contohnya.
  3. Peran manusia dalam sejarah layaknya pemeran utama dalam drama. Mengapa demikian?



Kunci Jawaban
A. Kunci Jawaban Soal Pilihan Ganda
  1. Konsep waktu dalam sejarah, menurut Kuntowijoyo mencakup empat hal, yaitu perkembangan, kesinambungan, pengulangan, dan perubahan. Kunci Jawaban B. 1, 2, dan 4.
  2. Ciri-ciri sinkronik dalam mempelajari sejarah antara lain sebagai berikut;
    1). Mempelajari peristiwa yang terjadi pada masa tertentu.
    2). Dalam mempelajarinya harus fokus kepada pola-pola gejala dan karakter peristiwa.
    3). Tidak mempunyai konsep perbandingan.
    4). Memiliki jangkauan peristiwa yang sempit dan terbatas.
    5). Mempelajari secara lebih mendalam, tetapi singkat.
    6). Kajiannya sistematis
    7). Sifatnya horizontal yaitu memanjang dalam ruang tetapi terbatas dalam waktu.
    Kunci jawabannya ialah B. Sinkronik
B. Kunci Jawaban Soal Essay
  1. Sejarah dalam arti subjektif dan objektif menurut Sartono Kartodirdjo. Sejarah dalam arti objektif merupakan peristiwa atau kejadian yang tidak dapat terulang kembali. Sedangkan dalam arti subjektif ialah suatu kontruksi (bangunan) yang disusun oleh penulis sebagai satu uraian kisah dari rangkaian-rangkaian fakta yang berkaitan. Contohnya adalah sejarah objektif adalah tsunami, gempa bumi, maupun bencana yang ditimbulkan oleh alam. Sedangkan subjektif merupakan sejarah yang terjadi dengan sepengetahuan manusia atau bahkan karena ulah dari manusia itu sendiri. Contoh sejarah subjektif adalah perang, tentang penemuan, dan lain sebagainya.
  2. Masa lampau dalam hal ini bukanlah keadaan atau peristiwanya melainkan kearifannya. Meskipun kearifannya terus bergerak ke masa depan, sejarah itu tetaplah sebuah kajian tentang peristiwa masa lalu. Hasilnya adalah pemahaman tentang peristiwa itu serta perspektif untuk memahami masa kini dan masa depan. Jadi, perlu ditekankan bahwa sejarah tidak memberikan ramalan masa depan, tetapi memberikan perspektif (sudut pandang) masa depan berlandaskan masa lalu.
  3. Manusia sebagai pemeran utama dalam sejarah layaknya sebuah drama. Sebab, manusia merupakan unsur utama atau penting dalam membentuk sejarah. Sejarah yang tidak ada unsur manusia kurang tepat disebut sejarah. Karena sejarah sejatinya ialah segala tingkah laku yang diperbuat oleh manusia.
***

0 Response to "Jawaban Soal Uji Pemahaman Halaman 18 Kelas X Fase E Mata Pelajaran IPS Sejarah"

Posting Komentar