J.P. Coen Merupakan Peletak Dasar Penerapan Kolonialisme dan Imperialisme di Indonesia

Soal Sejarah Indonesia Kelas XI Semester 1
Benarkah J.P. Coen merupakan peletak dasar bagi penerapan kolonialisme dan imperialisme di Indonesia?
Gambar. Lukisan J. P. Coen
Sumber. auction.catawiki.com

Jawaban
Jan Pieterszoon Coen (lahir di Hoorn, Belanda, 8 Januari 1587 – meninggal di Batavia, 21 September 1629 pada umur 42 tahun) adalah Gubernur-Jendral Hindia-Belanda yang keempat dan keenam. Pada masa jabatan pertama ia memerintah antara tahun 1619 – 1623, masa jabatan yang kedua berlangsung antara tahun 1627 – 1629.

Pada tanggal 21 Mei 1619 ia resmi memangku jabatan dari Gubernur Jenderal sebelumnya, Laurens Reael. Setelah menjadi Gubernur-Jendral, ia memindahkan kantor Kompeni ke Jakarta, di mana ia membangun pertahanan. Pada tanggal 30 Mei 1619 dia menaklukkan Jayakarta dan namanya diubah menjadi Batavia (Batavieren). 

Sementara itu orang-orang Inggris tidak diam, mereka marah atas perlakuan orang Belanda terhadap orang Inggris di Maluku. Sebagai dendam mereka merebut sebuah kapal Belanda De Swarte Leeuw yang berisi penuh dengan muatan. Maka setelah itu pertempuran antara kedua kubu pun dimulai. J.P. Coen sebagai pemimpin Belanda, bisa memenangkan pertempuran melawan orang Inggris. Setelah menang melawan Inggris, ia merusak Jakarta dan membangun benteng Belanda di kota itu. Di atas puing-puing kota Jakarta ia membangun kota baru yang dinamakannya menjadi Batavia. ***

0 Response to "J.P. Coen Merupakan Peletak Dasar Penerapan Kolonialisme dan Imperialisme di Indonesia"

Posting Komentar